top of page
Gambar penulisSIGMA TV UNJ

Beri Materi Pengembangan Diri dan Profesionalisme, Reza Rahadian Isi Praktisi Mengajar di UNJ


SIGMA TV — Rabu, 7 Juni 2023 telah dilaksanakan kegiatan Praktisi Mengajar yang diinisiasi oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Indonesia (Kemendikbud) di Aula Ki Hajar Dewantara lantai sembilan Universitas Negeri Jakarta. Acara ini diisi oleh aktor veteran Jakarta, Reza Rahadian dengan pembahasan mengenai materi "Pengembangan Diri dan Profesionalisme" yang merupakan mata kuliah program studi D4 Administrasi Perkantoran Digital Fakultas Ekonomi yang diampu oleh Dr. Widya Parimita, S.E, M.P.A..


Bambang Herawan selaku kepala program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) menjelaskan bahwa praktisi mengajar merupakan suatu program Kemendikbud yang berusaha untuk mendekatkan antara industri dengan pendidikan tinggi supaya adanya peningkatan kelulusan.


Saat kelas berlangsung, Reza menyampaikan beberapa hal, salah satunya menekankan pentingnya disiplin diri bagi para pemuda Indonesia dalam pengembangan diri dan profesionalisme di dunia kerja.


"Saya selalu percaya bahwa setiap kesempatan yang datang tidak datang begitu saja," ujar Reza Rahadian pada konferensi pers.


Selain itu, Reza Rahadian menyampaikan bahwa alasan dirinya tertarik menjadi seorang praktisi mengajar adalah ketika dulu ia sekolah ia sangat senang bertemu dengan orang-orang yang mempunyai pengalaman kerja, baginya itu adalah sebuah hal yang mewah.


Reza Rahadian juga membahas sedikit tentang teknologi, ia percaya ketika manusia melihat kemajuan secara signifikan, terkadang mereka lupa melihat diri mereka sendiri apa yang mereka butuhkan. Ia juga berkata penting sekali untuk scale up skill yang mereka punya karena pada dasarnya teknologi tetap lahir dari manusia.


“Tetap penting untuk bisa sebagai mahasiswa hari ini untuk bisa knowlage bahwa banyak hal yang bisa terjadi hari ini, bidang dan pilihan pekerjaannya juga cukup banyak," ucap Reza.


Harapan sederhana dari adanya praktisi tersebut adalah para mahasiswa bisa lebih peduli atau sadar terhadap tantangan yang akan mereka hadapi di dunia kerja serta menumbuhkan semangat untuk mengenali dan mengembangkan potensi diri.


"Tetap punya semangat untuk mengenali diri sendiri. Mengembangkan in general dalam dunia pekerjaan apapun yg akan mereka geluti, harapannya semoga mereka bisa lebih punya bekal sedikit dari obrolan hari ini untuk di pekerjaan nanti," ucap Reza Rahadian.


SIGMA TV/Hikmah Rizqiah



79 tampilan0 komentar

Comments


bottom of page